Lanjut

Kamis, 09 Februari 2012

10 Film Romantis


The Notebook
Rachel McAdams dan Ryan Gosling membintangi film romantis yang menguras air mata ini. Ceritanya tentang kehidupan sepasang muda-mudi, Allie dan Noah, yang dibacakan oleh seorang laki-laki tua dari sebuah buku catatan. Dia membacakannya kepada seorang perempuan tua yang ditemuinya di panti jompo. Cerita tersebut mengisahkan cerita klasik tentang wanita kaya dan lelaki miskin, sebuah romansa yang terkoyak oleh perang, dan kisah cinta abadi yang diimpikan semua orang. Film ini dijamin akan sangat menyentuh.

Valentine's Day
Sebuah pilihan yang tepat untuk Valentine. Film ini mengombinasikan potongan-potongan hari Valentine di LA tentang cinta dilihat dari semua sudut pandang: mulai dari anak-anak sekolah yang rapuh, mantan-mantan yang patah hati hingga pasangan yang langgeng. Film komedi romantis ini akan membuka mata tentang cinta dapat membuatmu menghargai cinta yang kamu miliki dalam hidup. Film ini penuh dengan pasang-surut dan cerita yang aneh. Kamu akan tertawa dan sebentar kemudian akan menangis sendiri karenanya.

Serendipity
Ini merupakan film lama namun masih bagus, yang menampilkan Kate Beckinsale dan John Cusack. Film ini menyoroti kebetulan yang aneh saat berada di tempat dan waktu yang tepat. Juga tentang hidup yang penuh kebetulan-kebetulan yang lucu. Tentu saja film ini bukan untuk orang yang sinis — karena bercerita tentang cinta pada pandangan pertama.

Ghost
Sebuah film thriller supernatural romantis di mana Sam Wheat (Patrick Swyaze) dibunuh dan berubah wujud menjadi hantu untuk melindungi pacarnya yang sedang berduka, Molly (Demi Moore). Film ini benar-benar menguras air mata, dan semua orang sepertinya sudah melihat adegan membuat tembikar yang membuat lagu “Unchained Melody” dari Righteous Brother kembali terkenal. Meski demikian, film ini juga membuat kita tertawa dengan penampilan kocak Whoopi Goldberg, yang kemudian membuatnya terpilih sebagai Pemeran Pendukung Terbaik di Oscar.

When Harry Met Sally
Tidak perlu diragukan lagi, ini merupakan salah satu film komedi romantis terbaik sepanjang masa, dan juga film ini mengedapankan cerita lucu pada persahabatan, masa pendekatan dan masa-masa sulit dalam hubungan. Cerita film tersebut telah dijiplak dalam berbagai bentuk sepanjang masa, namun tidak pernah ada yang bisa melampaui kesuksesannya. Dan siapa yang bisa lupa adegan orgasme palsu yang dipraktikkan Ryan? 

The Time Traveller's Wife
Dibintangi oleh pemain film romantis legendaris, Rachel McAdams, film ini dikisahkan dengan cara yang tidak biasa tentang hubungan cinta yang tidak biasa antara Clare Abshire dan Henry DeTamble (Eric Bana). Dikisahkan, Henry adalah seorang pria yang dilahirkan dengan kelainan genetis yang secara tidak sengaja melakukan perjalanan waktu. Walaupun waktu cerita dalam film ini membingungkan, film ini memiliki plot yang menyentuh yang menggambarkan usaha Henry dan Calre untuk mewujudkan cinta mereka dan melewati rintangan yang menghadang.

Love Actually
Film komedi romantis terkenal Inggris ini adalah film wajib tonton. Film ini dibintangi oleh bintang-bintang ternama dan tentu saja ada makna yang bisa dikaitkan dan untuk siapa saja yang menonton film konyol namun menyentuh ini. Sebuah penggambaran perspektif lain dari cinta, film ini akan membuka matamu sambil sekaligus menghibur kamu dengan ceritanya pada saat yang sama. Dengan dibintangi Hugh Grant, Keira Knightley dan Emma Thompson, tidak ada alasan untuk tidak menyukai film komedi romantis ini.

Once
Sebuah film musikal modern yang bersetting di jalanan Dublin, “Once” adalah sebuah film indie yang menyejukkan jiwa yang berkisah tentang seorang penampil jalanan (Glen Hansard) dan seorang imigran (Marketa Irglova) saat mereka mencoba untuk menjalani kehidupan dan cinta mereka melalui kekuatan musik. Diramaikan oleh lagu yang dibawakan kelompok The Swell Season, “Once” adalah sebuah cerita yang menggugah kesempatan kedua dan jiwa yang bebas. Dengan segala pesonanya dan akhir cerita yang tidak terduga, “Once” sudah pasti merupakan film yang membuatmu bersemangat dan membuatmu ingin bercinta...

Pretty Woman
Tidak banyak film yang menceritakan seorang pelacur yang bertemu dengan seorang miliuner dan kemudian tergila-gila padanya. Film ini berbeda, tak heran banyak pula perempuan yang tertarik untuk menonton. Julia Roberts sebagai seorang pelacur, dan Richard Gere sebagai seorang pengusaha korporat yang kaya, membintangi film yang sepertinya merupakan perpaduan antara kisah My Fair Lady dan Cinderella. Film ini sangat bagus dan merupakan film komedi romantis sepanjang masa. Lewat film ini pula Julia Roberts dinominasikan di ajang Academy Award.

Romeo and Juliet (1996)
Sebuah kisah cinta dan tragedi klasik, “Romeo and Juliet” besutan Baz Luhrmann adalah sebuah versi yang diadaptasi dari drama terkenal Shakespeare yang menampilkan pasangan yang tidak disetujui, Romeo (Leonardo DiCaprio) dan Juliet (Claire Danes). Pasangan ini jatuh cinta di tengah kebencian keluarga mereka satu sama lain. Keduanya berjuang untuk mewujudkan cinta mereka, Juliet mengambail keputusan yang putus asa untuk mempertahankan keinginnan keluarganya, dengan konsekuensi yang tragis. Ini merupakan film yang enerjik dan bertempo cepat untuk sebuah kisah cinta yang agung — sangat tepat untuk hari Valentine.

1 komentar: